Tips Ampuh Biar Dapat Pinjaman Online yang Mudah dan Cepat

Penjelasan cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat

Di era serba modern seperti sekarang, cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat dapat Anda lakukan cukup menggunakan smartphone. Ada banyak pilihan aplikasi pinjaman online legal yang siap membantu Anda dalam memperoleh talangan dana. Namun, apakah setiap pengajuan diterima? 

Faktanya, tidak setiap pengajuan pinjaman dana ke aplikasi pinjol secara otomatis diterima. Ada kalanya, pihak aplikasi melakukan penolakan atau menerima pengajuan sebagian pinjaman. Nah, ada beberapa tips biar pengajuan pinjaman Anda bisa mendapatkan persetujuan secara cepat dan mudah, yakni: 

1. Tentukan Kebutuhan Pinjaman Anda

Dalam cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat, Anda perlu terlebih dulu menentukan kebutuhan dana pinjaman. Penentuan jumlah dana pinjaman sangat penting karena berkaitan dengan pilihan platform yang Anda gunakan. Setiap platform mempunyai batas maksimal pinjaman online masing-masing. 

Biar permohonan pinjaman cepat mendapatkan persetujuan, Anda perlu memilih platform dengan batas pinjaman tidak melebihi kebutuhan dana. Selain itu, perhatikan pula rentang waktu pelunasan. Anda dapat memilih untuk melakukan pelunasan dalam jangka pendek maupun jangka panjang. 

2. Cari Platform Pinjaman Online yang Terpercaya

Anda sudah memiliki gambaran kebutuhan dana pinjaman serta durasi pelunasan. Selanjutnya, Anda dapat menentukan pilihan platform pinjaman online yang digunakan. Terkait hal ini, Anda harus mempertimbangkan pilihan pada aplikasi pinjaman online terpercaya dan punya izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Cara mencari info platform yang telah memenuhi regulasi dan lisensi sah dari OJK sangat mudah. Anda dapat melihatnya secara langsung ke website resmi OJK. Di situ, Anda dapat melihat daftar platform pinjaman online yang terdaftar dan punya izin resmi dari OJK secara lengkap. 

Baca juga: Ga Cuma Terdaftar di OJK, Ini Tips Menghindari Pinjol Ilegal

3. Periksa dan Pahami Syarat dan Ketentuan Pinjaman

Memeriksan dan memahami syarat dan ketentuan pinjaman online

Cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat berikutnya adalah dengan memahami syarat dan ketentuan yang ditetapkan. Anda dapat membaca informasi terkait persyaratan serta ketentuan pinjaman online aplikasi atau website penyedia pinjaman. 

Secara khusus, ada beberapa informasi penting terkait pengajuan pinjaman yang perlu Anda perhatikan, di antaranya: 

  • Jangka waktu pinjaman
  • Tingkat suku bunga
  • Biaya tambahan, seperti biaya denda keterlambatan pembayaran atau biaya administrasi

4. Buat Akun dan Lengkapi Data Pribadi

Kalau sudah menentukan pilihan platform yang sesuai, Anda bisa memulai langkah selanjutnya yakni membuat akun. Proses pembuatan akun dapat Anda lakukan dengan mengunduh aplikasi atau mengakses website pinjaman online. 

Saat membuat akun, Anda perlu melakukan pengisian data pribadi secara lengkap. Pastikan bahwa data-data tersebut Anda tulis dengan benar, akurat, dan jelas. Ingat, data-data itu berguna sebagai sarana verifikasi pihak pinjol ketika memutuskan untuk menolak atau menerima permohonan pinjaman online Anda. 

5. Siapkan Dokumen Pendukung saat Mengajukan Permohonan Pinjaman

Kalau sudah mempunyai akun di sebuah platform pinjaman online, Anda dapat mulai mengajukan permohonan pinjaman. Langkah cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat dapat Anda lakukan dengan melengkapi persyaratan dokumen pendukung yang dibutuhkan. 

Oleh karenanya, Anda perlu mempersiapkan beberapa persyaratan dokumen penunjang yang meliputi: 

  • Kartu identitas, bisa berupa KTP atau SIM. Penggunaannya bertujuan untuk memastikan kalau Anda telah memenuhi syarat pengajuan pinjaman, biasanya adalah sekitar 21 tahun hingga 60 tahun. 
  • Slip gaji atau surat keterangan penghasilan. Dokumen ini berguna sebagai bukti kalau Anda telah mempunyai penghasilan tetap sendiri. 

6. Tunggu Persetujuan dan Pencairan Dana

Menunggu persetujuan dan pencairan dana dari platform pinjaman online

Anda sudah mengajukan permohonan pinjaman dan melengkapi persyaratan ataupun melampirkan dokumen pendukung. Maka, tahapan selanjutnya adalah menunggu persetujuan. Berbeda dengan permohonan pinjaman di bank, waktu pemrosesan pengajuan pinjaman online relatif singkat. 

Sebagai referensi, ada beberapa platform pinjaman online yang menjanjikan persetujuan serta pencairan singkat, hanya dalam jangka 24 jam. Beberapa platform tersebut di antaranya adalah: 

  • Akulaku
  • Tunaiku
  • Indodana
  • Kredit Pintar

7. Bayar Kembali Pinjaman Tepat Waktu

Kalau Anda sudah mendapatkan persetujuan dan dana pinjaman telah cair, ada kewajiban penting yang tak boleh dilewatkan. Kewajiban tersebut adalah membiasakan untuk melakukan pembayaran tepat waktu. Kebiasaan ini sangat penting dalam cara mendapatkan pinjaman online yang mudah dan cepat di waktu mendatang. 

Pengguna layanan pinjaman online yang bayar cicilan tepat waktu akan mendapatkan persepsi positif di mata penyedia pinjaman online. Kebiasaan tersebut merupakan indikasi kalau Anda mempunyai kemampuan membayar cicilan dengan baik dan memiliki risiko kredit macet yang sangat kecil. 

Baca juga: Biar Ga Terus Diteror DC, Ini 7 Cara Lunasi Pinjaman Online!

Di waktu yang sama, kebiasaan ini juga bisa membantu Anda dalam meminimalkan pembayaran karena tak perlu bayar denda keterlambatan. Sekilas, Anda mungkin beranggapan kalau biaya denda nominalnya tak terlalu besar. Namun, kalau Anda terus-terusan telat, akumulasinya bisa sangat besar, lho!

Nah, itulah tips lengkap yang bisa Anda terapkan ketika ingin memperoleh kemudahan serta persetujuan yang cepat saat mengajukan pinjaman online. Namun, ingat Anda perlu bijak ketika ingin menggunakan layanan pinjol. Biar tidak terlalu membebani keuangan, minimalkan kebiasaan mengajukan pinjaman untuk kebutuhan yang sifatnya konsumtif. 

Situasinya bakal berbeda kalau Anda memakai fasilitas pinjaman online untuk keperluan yang bersifat produktif. Salah satunya adalah untuk pengembangan usaha. Anda dapat menggunakan dana pinjaman tersebut untuk berbagai keperluan, misalnya adalah penggunaan tool pendukung yang modern seperti YUKK Payment Gateway

YUKK Payment Gateway adalah tool penting yang berguna untuk mempermudah pemrosesan transaksi para pelanggan. Dengan YUKK, Anda bisa melayani pelanggan dari mana saja. Apalagi, YUKK memungkinkan Anda untuk melayani pembayaran online dengan berbagai metode

Makanya, yuk mulai gunakan YUKK Payment Gateway, biar usaha makin berkembang!

Baca juga: Lewat Satu Gateway, YUKK Merchant Bikin Bisnis Jadi Tak Rumit

0
like
0
love
0
haha
0
wow
0
sad
0
angry