Istilah wirausaha pasti sudah sangat familiar di telinga Anda. Namun, apakah Anda benar-benar memahami apa itu wirausaha? Dalam pengertiannya, wirausaha adalah seseorang yang mempunyai usaha. Jenis usaha yang bisa dijalankan beragam, mulai dari menghasilkan produk, jual beli, maupun jasa.
Para ahli ekonomi pun memaparkan beberapa pengertian terkait wirausaha yang menarik untuk Anda ketahui, di antaranya adalah:
- Richard Cantillon menjelaskan, wirausaha adalah seorang pelaku usaha yang melakukan pembelian barang dengan harga tertentu. Selanjutnya, barang tersebut dijualnya di masa mendatang dengan harga yang tak menentu.
- Penrose mengatakan, wirausaha mempunyai kaitan erat dengan upaya seseorang untuk mengidentifikasi peluang dalam sistem ekonomi.
- Dan Stein dan John F. Burgess mengemukakan kalau wirausaha adalah seseorang yang mempunyai pengetahuan terkait pengelolaan, pengaturan, serta punya keberanian dalam mengambil risiko. Dengan begitu, mereka dapat menciptakan peluang bisnis maupun bidang bisnis yang baru.
Ciri dan Karakteristik Wirausahawan
Dari pemahaman apa itu wirausaha, Anda bisa mengenali beberapa ciri serta karakteristik yang melekat pada sosok mereka, yaitu:
Memiliki Pola Pikir yang Visioner
Karakteristik pertama dari seorang wirausaha adalah pola pikir yang visioner. Mereka mempunyai kemampuan untuk mengidentifikasi peluang dalam berbagai situasi. Mereka berusaha untuk selalu melihat ke depan dan belajar dari kesalahan di masa lalu.
Senantiasa Berpikir Positif
Selanjutnya, wirausaha merupakan orang yang mempunyai karakteristik senantiasa berpikir positif. Pola pikir seperti ini dapat membantu mereka untuk terus bertahan di tengah tekanan saat menjalankan usaha.
Berani Menghadapi Berbagai Risiko
Wirausaha juga mempunyai ciri sebagai orang yang berani. Apalagi, dalam menjalankan usaha mereka bakal berhadapan dengan berbagai risiko. Termasuk di antaranya adalah risiko kerugian dan bahkan penghasilan yang tak menentu.
Penuh Percaya Diri
Karakteristik selanjutnya yang melekat pada sosok wirausaha adalah punya rasa percaya diri tinggi. Rasa percaya diri dapat membantu mereka untuk bisa tetap fokus dan berpikir positif saat menjalankan usaha. Mereka pun punya keyakinan tinggi untuk bisa meraih kesuksesan dari usaha yang tengah dijalankan.
Bisa Berpikir Kreatif dan Inovatif
Seorang wirausaha juga mempunyai ciri pada kemampuan mereka untuk bisa berpikir kreatif dan inovatif. Kedua pola pikir ini bisa membantu mereka untuk menciptakan produk dan menerapkan strategi pemasaran yang efektif.
Baca juga: Ini 8 Rahasia Strategi Pemasaran Digital untuk UMKM, Mau Tau?
Manfaat Menjadi Seorang Wirausaha
Setelah memahami pengertian apa itu wirausaha, Anda bisa memahami kalau keberadaannya memberikan banyak manfaat atau kelebihan. Manfaat tersebut di antaranya adalah:
Menciptakan Lapangan Kerja Baru
Dengan menjadi seorang wirausaha, Anda berkesempatan untuk membuka peluang kerja baru. Keberadaan usaha Anda memiliki peran aktif dalam mengurangi tingkat pengangguran di masyarakat.
Menciptakan Peluang Memperoleh Penghasilan Tak Terbatas
Wirausaha mempunyai kesempatan untuk memperoleh penghasilan yang tak terbatas. Jumlahnya pun dapat terus meningkat seiring dengan perkembangan usaha. Apalagi, kalau usaha Anda berkembang pesat menjadi perusahaan besar.
Melatih Kemampuan Leadership
Ketika menjadi wirausaha, Anda memiliki kesempatan untuk melatih jiwa kepemimpinan. Apalagi, dalam menjalankan usaha Anda perlu mendelegasikan tugas-tugas tertentu kepada para karyawan. Seiring waktu, kemampuan leadership Anda pun dapat terus meningkat.
Baca juga: Entrepreneur Wajib Tahu! Ini 8 Tips Bikin Tim Kerja yang Solid
Jam Kerja yang Fleksibel
Saat menjadi wirausahawan, Anda tidak terikat jam kerja 9 to 5 seperti seorang karyawan. Anda punya keleluasaan dalam mengatur jam kerja sendiri. Apalagi, kalau usaha Anda sudah berjalan dengan mapan.
Punya Koneksi yang Luas
Seorang wirausaha perlu menjalin koneksi yang luas dalam mengembangkan usaha. Oleh karena itu, dengan menjadi seorang wirausaha, Anda bisa memiliki banyak kenalan. Mulai dari penyuplai, klien, hingga para pelanggan.
Baca juga: Ingin Cari Mitra Bisnis yang Tepat & Potensial? Ini Caranya!
Risiko Menjadi Seorang Wirausaha
Selain bisa memperoleh berbagai manfaat yang telah disebutkan, dengan memahami apa itu wirausaha, Anda juga bisa tahu kelemahan serta risiko yang perlu dihadapi. Risiko atau kelemahan seorang wirausaha tersebut di antaranya adalah:
Kerugian Usaha
Saat menjalankan usaha, Anda tidak cuma bisa mendapatkan keuntungan. Namun, ada peluang kalau usaha Anda mengalami kegagalan dan rugi total. Tingkat kerugiannya bisa sangat besar. Karena Anda tidak cuma rugi secara finansial, tetapi juga waktu serta tenaga.
Tingkat Penghasilan yang Tak Menentu
Anda memang berpeluang memperoleh penghasilan tak terbatas saat menjadi seorang wirausaha. Namun, Anda perlu tahu kalau ada pula peluang kalau dalam jangka waktu tertentu usaha tersebut tidak akan memberikan hasil apa-apa.
Ada banyak situasi yang dapat membuat usaha Anda masih belum bisa menghasilkan. Contohnya adalah ketika Anda baru memulai usaha. Selain itu, kondisi tersebut bisa pula terjadi saat ada kompetitor bisnis baru yang membuat usaha Anda menurun.
Beban Kerja yang Sangat Berat
Jam kerja yang fleksibel memang terlihat menyenangkan. Namun, ketika menjadi seorang wirausaha, Anda juga harus siap untuk memiliki beban serta jam kerja yang jauh lebih besar dibandingkan seorang karyawan.
Beban berat tersebut secara khusus bakal sering Anda hadapi saat pertama kali memulai usaha. Ada banyak pekerjaan yang perlu Anda selesaikan sendiri tanpa bantuan karyawan.
Baca juga: Bikin Betah! Ini Tips Ciptakan Lingkungan Kerja yang Produktif
Tips Menjadi Wirausahawan Sukses
Bagi Anda yang memiliki niatan kuat untuk menjadi seorang wirausaha, ada 5 tips penting yang dapat diterapkan biar dapat menjalankan usaha dengan sukses, yakni:
Bekali Diri dengan Keahlian yang Mencukupi
Ada berbagai keahlian penting yang perlu Anda kuasai ketika ingin memulai usaha. Beberapa keahlian tersebut di antaranya adalah kemampuan dalam membaca peluang, memahami target serta kebutuhan pasar, komunikasi yang baik, dan lain sebagainya. Semua keahlian tersebut dapat membantu dalam meningkatkan peluang meraih kesuksesan dalam bisnis.
Persiapkan Kebutuhan Modal
Selanjutnya, Anda perlu memiliki persiapan yang matang terkait modal. Lakukan analisis secara mendalam berkaitan dengan seberapa besar modal yang Anda butuhkan. Selanjutnya, buat perincian secara detail terkait penggunaan modal tersebut.
Lewat adanya analisis kebutuhan serta penggunaan modal yang jelas, Anda bisa menyiapkannya dengan jumlah yang mencukupi. Risiko usaha kehabisan modal di tengah jalan bisa Anda minimalkan.
Baca juga: Mau Dapat Bantuan Modal UMKM dari Pemerintah? Ini Syarat & Cara Daftarnya
Ciptakan Solusi untuk Permasalahan Konsumen
Usaha Anda bisa meraih kesuksesan kalau produk yang ditawarkan banyak dicari pelanggan. Upaya yang bisa Anda lakukan adalah dengan menghadirkan produk yang benar-benar menyediakan solusi untuk permasalahan konsumen.
Oleh karena itu, lakukan riset pasar secara mendalam. Pahami kebutuhan pasar dan kenali permasalahan yang dihadapi konsumen. Tak kalah penting, lakukan riset pula berkaitan dengan produk dari para kompetitor.
Dari semua data tersebut, Anda kemudian dapat menciptakan produk yang solutif dan memiliki nilai lebih dibandingkan produk kompetitor. Selain itu, jangan lupa pula untuk merumuskan strategi pemasaran secara tepat.
Manfaat Peluang Secepatnya
Seorang wirausaha harus mampu bergerak cepat ketika melihat ada peluang menjanjikan. Jangan sampai Anda kalah langkah dibandingkan kompetitor. Meski begitu, Anda tetap perlu mempertimbangkannya secara matang agar tidak menimbulkan kerugian.
Miliki Kemampuan Manajemen Keuangan yang Baik
Terakhir, pastikan untuk membekali diri dengan kemampuan manajemen finansial yang baik. Kemampuan manajemen bisnis yang bagus bisa membantu Anda dalam memaksimalkan pemanfaatan keuangan usaha.
Nah, sekarang Anda sudah bisa memahami apa itu wirausaha dan segala hal terkait yang penting untuk diketahui, kan? Kalau sudah benar-benar siap, Anda bisa memulainya dengan segera.
Sebagai tambahan, jangan lupa untuk memanfaatkan tool canggih yang dapat membantu Anda dalam mengelola usaha jadi lebih mudah. Tool tersebut adalah YUKK Payment Gateway yang menyediakan solusi pembayaran digital yang praktis dan mudah.
Dengan YUKK Payment Gateway, Anda bisa menghadirkan berbagai cara pembayaran online sekaligus. Pelanggan pun bisa memilih metode cara pembayaran paling nyaman untuk mereka.