Pengetahuan tentang cara membangun portofolio investasi yang seimbang sangatlah penting bagi setiap investor. Ada 2 tujuan utama yang bisa Anda capai berkat adanya portofolio investasi yang seimbang. Pertama adalah mengembangkan investasi dan tujuan kedua adalah sebagai bagian dari upaya proteksi dana investasi.
Mengingat pentingnya keseimbangan portofolio investasi bagi seorang investor, Anda perlu tahu cara melakukannya. Ada 7 tips yang bisa Anda praktekkan untuk menyeimbangkan portofolio investasi, yaitu:
Tetapkan Tujuan Investasi
Langkah pertama dalam cara membangun portofolio investasi yang seimbang adalah dengan menetapkan tujuan berinvestasi. Penentuan tujuan investasi sangat penting untuk membantu Anda dalam menyusun alokasi aset investasi secara tepat.
Adanya tujuan finansial dalam investasi, Anda memiliki gambaran yang jelas mengenai seberapa besar dana yang dibutuhkan serta durasi investasi sehingga tujuan bisa tercapai. Dari situ, Anda bisa menyusun alokasi dana secara proporsional pada aset investasi jangka pendek maupun jangka panjang.
Pahami Kelas Aset dan Tingkat Risiko yang Berbeda-beda
Setelah memahami tujuan finansial yang Anda inginkan dalam berinvestasi, langkah dalam cara membangun portofolio yang seimbang adalah dengan memahami tingkat risiko serta kelas aset. Pemahaman ini sangat penting karena setiap aset punya karakteristik serta tingkat risiko yang berbeda-beda.
Berkaitan dengan kelas aset dalam investasi, ada beberapa jenis yang perlu Anda ketahui, di antaranya:
- Ekuitas atau saham. Bagi Anda yang tertarik dengan aset investasi berisiko, bisa memilih kelas aset ekuitas atau saham.
- Pendapatan tetap atau obligasi. Anda juga bisa menjumpai kelas aset pendapatan tetap. Pemilihannya sangat sesuai bagi investor yang mencari aset dengan tingkat risiko moderat.
- Setara kas. Aset setara kas punya karakteristik pada tingkat risikonya yang rendah. Contohnya adalah deposito dan tabungan.
- Aset campuran. Terakhir, ada pula kelas aset campuran. Jenis aset yang termasuk dalam kelas ini di antaranya adalah properti, emas, atau koleksi lain yang diperdagangkan.
Siapkan Anggaran Investasi Sesuai Kebutuhan
Upaya selanjutnya yang perlu Anda terapkan biar memiliki portofolio investasi yang seimbang adalah dengan menyiapkan anggaran khusus untuk investasi. Tujuannya adalah agar Anda tidak menggunakan dana kebutuhan lain yang tidak kalah pentingnya untuk keperluan berinvestasi.
Lalu, seberapa besar nominal dana investasi yang perlu Anda anggarkan? Jumlah dana investasi dari setiap investor bisa berbeda-beda. Anda perlu menyesuaikan nominal dana tersebut dengan tingkat kebutuhan, tujuan investasi, serta kondisi keuangan. Dengan begitu, alokasi dana investasi tidak mengganggu kondisi keuangan saat ini.
Pilih Jenis Aset Sesuai Dengan Modal yang Dimiliki
Anda sudah tahu tentang kelas aset serta tingkat risikonya. Selain itu, Anda juga sudah menyiapkan dana khusus untuk keperluan investasi. Maka, langkah selanjutnya adalah melakukan pemilihan aset investasi.
Dalam proses penentuan aset investasi, jangan sekadar mengutamakan pilihan pada aset yang menjanjikan untung besar. Namun, Anda juga harus memperhitungkan ketersediaan modal saat memilih aset. Tujuannya, biar Anda memperoleh peluang untung yang optimal.
Hindari Memilih Produk Investasi Hanya Berdasarkan Kinerja Masa Lalu
Dalam proses pemilihan aset investasi, Anda memang bisa melakukannya dengan mempertimbangkan performa sebuah aset di masa lalu. Harapannya, Anda bisa mendapatkan keuntungan serupa di masa mendatang.
Namun, Anda harus paham bahwa jangan hanya terpaku pada kinerja sebuah aset di masa lalu. Pertimbangkan pula aspek lain yang tidak kalah penting dan berpengaruh pada performa sebuah aset investasi. Oleh karenanya, Anda perlu melakukan riset secara mendalam saat berinvestasi.
Dalam proses riset tersebut, cari tahu kelebihan dan kekurangan dari masing-masing aset. Selain itu, pahami pula adanya berbagai aspek seperti jangka waktu investasi, biaya investasi, tingkat risiko, dan hal lain yang terkait. Setelah itu, lakukan analisis secara mendalam biar mendapatkan pilihan produk investasi yang sesuai tujuan.
Lakukan Diversifikasi Investasi
Dalam upaya membangun portofolio investasi yang seimbang, Anda perlu melakukan diversifikasi. Proses diversifikasi dalam aktivitas investasi sangat penting dengan tujuan untuk melindungi aset investasi. Dengan begitu, risiko kerugian dalam berinvestasi dapat Anda minimalkan.
Diversifikasi dapat Anda lakukan dengan mengalokasikan dana investasi pada beberapa aset yang punya karakteristik dan tingkat risiko berbeda. Berkat adanya diversifikasi, Anda tetap bisa meraih keuntungan meski terjadi fluktuasi pasar.
Seimbangkan Return dan Risiko Investasi Secara Teratur
Upaya menyeimbangkan portofolio investasi bersifat repetitif. Anda perlu melakukannya secara berkala. Oleh karena itu, Anda akan mendengar istilah rebalancing portofolio investment atau menyeimbangkan kembali portofolio investasi.
Rebalancing portofolio perlu Anda lakukan karena tingkat risiko dari setiap aset investasi sangat dinamis. Dengan adanya rebalancing, Anda bisa memastikan bahwa portofolio investasi tetap sejalan dengan tujuan finansial yang sebelumnya telah ditetapkan.
Contohnya, Anda berencana mengalokasikan dana investasi sebanyak 80% pada saham dan 20% obligasi. Seiring berjalannya waktu, Anda komposisi portofolio ternyata berubah menjadi 85% saham dan 15% obligasi. Perubahan ini terjadi karena nilai obligasi menurun dan harga saham naik.
Pada situasi tersebut, Anda perlu melakukan rebalancing sehingga portofolio saham tetap di angka 80% dan obligasi 20%. Caranya, Anda dapat melakukan penjualan 5% saham dan membeli 5% obligasi.
Sekarang, Anda jadi tahu kalau cara membangun portofolio investasi yang seimbang tidak sulit, kan? Dengan portofolio yang seimbang, Anda tidak akan mengalami kesulitan dalam mencapai target finansial yang sebelumnya telah ditetapkan.
Selanjutnya, Anda bisa menggunakan keuntungan dari investasi untuk berbagai keperluan. Termasuk di antaranya adalah pengembangan usaha. Apalagi, saat ini ada layanan pembayaran yang modern dan praktis seperti YUKK yang penting untuk bisnis Anda.
YUKK membantu Anda dalam menyediakan sistem pembayaran modern yang bervariasi cukup dalam satu platform. Dengan YUKK bisnis pun bisa jadi lebih berkembang dan mampu menjangkau pasar lebih luas.
Baca juga: Lewat Satu Gateway, YUKK Merchant Bikin Bisnis Jadi Tak Rumit